Sebelum memutuskan untuk berpuasa, kamu perlu membicarakan hal tersebut dengan doktermu. Jangan sampai kamu tiba-tiba mengehentikan pengobatan dan bersikap zalim pada dirimu sendiri.
Selain kondisi kesehatan, kehamilan juga menyebabkan wanita terbebas dari kewajiban untuk puasa. Walau begitu, sebagian ibu hamil tetap nekat menjalankan puasa.
Terkait hal tersebut, studi menyebutkan bahwa meski tak ada efek yang signifikan, berat bayi pada ibu yang berpuasa lebih ringan dibandingkan dengan ibu yang tidak berpuasa. Oleh sebab itu, sebelum berpuasa, baiknya pikirkan soal dampaknya pada kesehatan janinmu.
Sementara puasa telah terbukti memiliki beberapa manfaat kesehatan, strategi yang kamu lakukan juga sama pentingnya untuk menjaga kesehatan.
Ramadan merupakan refleksi diri, kedisiplinan serta menghentikan kebiasaan buruk. Jika kamu bisa mengubah kebiasaan makanmu menjadi lebih sehat dan membawa kebiasaan ini setelah Ramadan, maka hidupmu akan berubah.