Ramadhan Mendekat! Ini 4 Hal yang Perlu Diperhatikan Agar Tetap Sehat Selama Puasa

Ilustrasi ramadan (Foto : Freepik/ freepik)

Ilustrasi makanan bergizi. (Foto: Freepik/ freepik)

 

Jika hendak berpuasa, sebaiknya jangan pernah melewatkan makan sahur. Makan makanan yang tepat saat sahur merupakan kunci dalam membantu mengurangi rasa lapar di siang hari.

Pilihlah makanan sahur yang kaya serat dan protein. Serat merupakan kunci untuk memperlambat proses pencernaan dan membuatmu merasa kenyang lebih lama.

Protein juga merupakan komponen penting untuk makan sahur. Mengonsumsi makanan tinggi protein seperti daging tanpa lemak, ikan, atau ayam panggang adalah cara yang baik untuk menahan rasa lapar.

Sebagai alternatif, kamu juga dapat mengonsumsi telur rebus atau sumber protein vegan lainnya, seperti kacang-kacangan.

Selain serat dan protein, karbohidrat juga salah satu komponen yang tidak boleh dilewatkan saat sahur. Tapi, kamu perlu memerhatikan jenis dan cara makannya.

Studi menunjukkan bahwa mengonsumsi karbohidrat setelah serat dan protein dapat mengurangi lonjakan glukkosa dan insulin dalam darah.

2. Pastikan Tubuhmu Terhidrasi dengan Minum Air Putih