Antv – Menurut terminologi dalam Islam, munafik adalah merujuk pada seseorang yang berpura-pura mengikuti ajaran agama Islam tetapi sebenarnya hati mereka memungkirinya.
Hal itu juga diungkap pada salah satu surah di dalam Al-Quran yang berbunyi:
"Apabila orang-orang munafik datang kepadamu, mereka berkata: "Kami mengakui, bahwa sesungguhnya kamu benar-benar Rasul Allah", dan Allah mengetahui bahwa sesungguhnya kamu benar-benar Rasul-Nya; dan Allah mengetahui bahwa sesungguhnya orang-orang munafik itu benar-benar orang pendusta. Mereka itu menjadikan sumpah mereka sebagai perisai, lalu mereka menghalangi (manusia) dari jalan Allah. Sesungguhnya amat buruklah apa yang telah mereka kerjakan. Yang demikian itu adalah karena bahwa sesungguhnya mereka telah beriman, kemudian menjadi kafir (lagi) lalu hati mereka dikunci mati; karena itu mereka tidak dapat mengerti. (Surah Al-Munafiqun 63:1-3)."
Sementara bagaimana menurut penjelasan Buya Yahya terkait ciri-ciri orang munafik? Melansir dari YouTube Al-Bahjah TV, simak penjelasannya di bawah ini.
Terdapat salah satu yang bertanya kepada Buya Yahya apakah seseorang yang memiliki rasa benci tapi masih baik di depan orang yang dibenci termasuk suatu hal yang munafik atau tidak.
Buya Yahya pun menjawab berdasarkan pengertian darinya, menurutnya seseorang yang munafik itu beriman secara lahir namun batinnya yang kafir. Ia juga mengatakan bahwa orang yang munafik hanya bisa dilihat oleh Allah SWT.