Untuk harga sewa Motor Listrik yang dibebankan dari pihak aplikator kepada mitra ojek online sendiri terbilang cukup ringan.
"50 ribu perhari, tapi ini kan perawatan sparepats ditanggung oleh pihak aplikator," Tambah julius.
Dengan beban sewa yang terbilang murah, dampak positif yang diterima untuk lingkungan juga cukup terasa.
Hal ini dikarenakan Molis tidak menimbulkan kebisingan, nyaris tanpa suara dan juga bebas dari emisi karbon.
Dimata para Ojol yang telah menggunakan kendaraan tersebut, selain ramah lingkungan Molis juga terbukti sangat hemat dalam pengeluaran sehari-harinya, karena mereka hanya perlu mengecas baterai.
"Dari Bogor ke Jakarta abis satu baterai, satu baterai itu saya ngecas sekitar tiga jam. Untuk tiga jam tersebut saya hanya perlu mengeluarkan seribu rupiah lah kalau dirupiahin dari token ya," jelas Anton seorang Ojol yang setiap harinya bekerja pulang pergi dari Bogor ke Jakarta dengan menggunakan Motor Listrik.
Meski banyak yang mengatakan bahwa Molis bernilai positif dari segi lingkungan dan juga perekonomian, pada kenyataannya tidak semua pengemudi ojek online saat ini mau pindah haluan menggunakan motor bertenaga listrik tersebut.