Tambahan dua angka dari layup Kimberley Pierre-Louis membuat kedudukan sama kuat 32-32 saat kuarter kedua separo jalan. Timnas Putri menyalip perolehan poin jadi 41-39 setelah tembakan tiga angka Nathania Claresta Orville masuk saat waktu tersisa satu menit. Indonedis menutup kuarter ketiga ini dengan keunggulan 43-39.
Yuni Anggraeni membukan keran poin Timnas Putri di kuarter empat dengan layup dua angka. Iran sempat menekan saat kedudukan 47-44 setelah menambah dua angka melalui Farnaz Khodamoradi. Namun Timnas Putri akhirnya keluar sebagai pemenang setelah menutup kuarter akhir dengan keunggulan setengah bola 55-54.
Bagi Indonesia, ini adalah kemenangan kedua mereka atas Iran di ajang ini. Sebelumnya kedua tim sempat ketemu di Penyisihan Grup A dengan skor 65-56.
“Dunia, Jangan pandang Indonesia sebelah mata!,” tegas Penanggung Jawab Timnas Putri Christopher Tanuwidjaja.