Antv – Cuaca ekstrem yang melanda Indonesia menurut Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), karena Indonesia sebagai negara maritim menjadi pusat konveksi pertumbuhan awan dan memproduksi banyak hujan.
"Indonesia berada di benua maritim, ini merupakan wilayah dengan energi yang relatif tinggi di mana sinar matahari tegak lurus ke wilayah ekuator sehingga wilayah kita menjadi pusat konveksi pertumbuhan awan dan memproduksi banyak sekali hujan," ujar Peneliti Ahli Madya BRIN Didi Satiadi dalam diskusi daring "Waspada Cuaca Ekstrem" di Jakarta, seperti dikutiip dari Antara, Rabu (28/12/2022).
Lebih lanjut Didi Satiadi menambahkan, energi tinggi tersebut dapat dilepaskan dalam bentuk kejadian cuaca ekstrem.
"Jadi memang kondisi wilayah Indonesia itu cenderung untuk terjadinya kondisi ekstrem terutama yang terkait hujan karena kita memang penghasil hujan terbesar di dunia," katanya.
Selain itu, lanjut dia, dinamika atmosfer di benua maritim ekuator juga menyebabkan wilayah Indonesia menjadi wilayah di mana gelombang-gelombang atmosfer saling berinteraksi.
"Gelombang-gelombang atmosfer ini suatu ketika saling menguatkan yang menimbulkan kejadian ekstrem, suatu ketika saling melemahkan sehingga tidak terjadi kejadian ekstrem," katanya.
Didi Satiadi juga mengatakan, kompleksitas dinamika atmosfer itu menyebabkan wilayah Indonesia menjadi wilayah yang sulit diprediksi.