Antv – Heroisme Kota Surabaya sebagai kota pahlawan, tak lepas dari kakuatan partahanan Angkatan Laut Republik Indonesia atau ALRI saat itu, dalam melawan arogansi tentara sekutu yang berusaha merebut kembali kota Surabaya.
Untuk itu berpusat di mako Armada II Surabaya, kota Surabaya dicanangkan sebagai kota Angkatan Laut.
Pencanangan Kota Surabaya jadi Kota Angkatan Laut dilakukan oleh Pangkoarmada II bersama perwakilan Pemkot Surabaya dan Pemprov Jatim, Jumat (2/12/2022) malam.
Seremonial pencangan kota Surabaya sebagai kota TNI AL di persembahan pada Pangkoarmada II.
Acara dibuka resmri oleh Laksda TNI Dr. T.S.N.B. Hutabarat Pangkoarmada Il.dengan membunyikan lonceng dan sirine.dari sejumlah kapal perang.
“Atas nama Kepala Staf Angkatan Laut, saya canangkan Surabaya kota pahlawan dan kota angkatan laut,” ujar Hutabarat.
Pencangan Dilanjutkan pemutaran video panjang mapping pencanangan Kota Surabaya menjadi Kota Angkatan Laut.