Waspada Sejumlah Efek Buruk Terlalu Banyak Duduk bagi Kesehatan

Waspada Sejumlah Efek Buruk Terlalu Banyak Duduk bagi Kesehatan
Waspada Sejumlah Efek Buruk Terlalu Banyak Duduk bagi Kesehatan (Foto : )
Sejumlah efek buruk terlalu banyak duduk bagi kesehatan meliputi, kaki jadi lemah, berat badan mudah bertambah, gampang sakit pinggul dan punggung, meningkatkan risiko penyakit kronis, rentan terkena varises, memicu pembekuan darah, bahu dan leher mudah kaku, serta gampang cemas dan depresi.
Banyak orang menghabiskan waktunya dengan duduk selama berjam-jam tanpa jeda setiap hari. Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa terlalu banyak duduk ternyata tidak baik untuk kesehatan.Berikut sejumlah efek buruk terlalu banyak duduk bagi kesehatan: Kaki jadi lemah Dilansir dari
Healthline , duduk sepanjang hari membuat tubuh hanya bertumpu pada otot tubuh bagian bawah. Kondisi ini lambat laun bisa menyebabkan atrofi atau melemahnya otot kaki akibat jarang digunakan. Tanpa otot kaki yang kuat, bagian tubuh ini lebih rentan cedera. Berat badan mudah bertambah