Teruskan perjuanganmu, nak. Mungkin itulah bisikan sang ayah pada Ical (Aburizal Bakrie). Patah tumbuh memang hilang berganti. (Foto Dokumentasi Keluarga)[/caption]
"Anda memang terlalu cepat larinya, kok ya saya lihat yang belakang jauh tertinggal,” ucapnya pada Ir. H. Aburizal Bakrie suatu kali.Ayah dua anak yang beristrikan wanita Jepang ini mengaku pernah mengingatkan Ir. H. Aburizal Bakrie tentang kebanggaan orang bekerja di Bakrie & Brothers.Gaji yang sama bahkan lebih, bisa mereka dapatkan di tempat lain. Kesejahteraan yang lebih pun dapat diperoleh mereka dari perusahaan besar mana saja.Jadi yang membanggakan itu bukan materi. Pri yakin karena “Perusahaan ini membuktikan bahwa pribumi pun mampu berusaha secara profesional.” Lalu, Pri mengusulkan perlunya orang kedua yang dapat mengikuti alur irama kerja Ir. H. Aburizal Bakrie.Lebih-lebih lagi setelah Ir. H. Aburizal Bakriel suatu kali berkata:
"Saya banyak di luar, lalu mikirin ke dalam lagi, habis dong saya.” Karena itu di dalam harus ada yang mengelola.Ketika mendengar Tanri Abeng diajak Ir. H. Aburizal Bakrie bergabung dengan Bakrie & Brothers, dipandangnya sebagai suatu pengaturan strategi bisnis yang bagus.Staf ahli Menteri Perdagangan ini pun kini melihat kemajuan besar pada manajer-manajer Bakrie sekarang,
"Penampilan bisnis mereka telah teruji. Hampir semuanya tenaga-tenaga yang profesional di bidangnya,”