Sebelumnya, Deputi Direktur Eksekutif Populi Center Rafif Pamenang Imawan dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (8/12) menilai Erick Thohir merupakan tokoh yang konsisten banyak dapat dukungan masyarakat, bahkan karakteristik Erick Thohir mampu merangkul berbagai kalangan masyarakat.
"Misalnya, saja Erick Thohir kemudian bisa masuk membangun basis dukungan ke kelompok-kelompok Islam, tetapi dari sisi yang lebih praktis," kata Rafif.
Menurut dia, Erick Thohir yang tidak terikat dengan partai politik (parpol) menjadi kunci menyeimbangkan setiap kepentingan. Karakteristik kepemimpinan Erick Thohir tidak perlu diragukan.
Kehadiran Erick Thohir dalam pucuk hierarki kepemimpinan di Tanah Air, kata Rafif, tentu bakal menciptakan dampak positif besar, terutama untuk dapat menjadi pemersatu pemilih Islam dari berbagai kelompok.
Hal itu lantaran banyak kelompok masyarakat Islamis yang mudah dirangkul untuk membangun kolaborasi demi mendorong kemajuan bangsa ke depan. Misalnya, kalangan masyarakat Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah.