Ternyata, jus buah dianggap sebagai salah satu makanan yang tidak disarankan untuk dikonsumsi di pagi hari. Terutama, bagi Anda yang ingin merasa kenyang seharian, ingin menurunkan berat badan, dan menghindari penyakit kronis. Pasalnya, jus buah yang dijual di pasaran mengandung lebih banyak gula daripada sari buahnya.Mengonsumsi jus buah tinggi gula di pagi hari, dapat meningkatkan tekanan darah lantaran jus buah tidak mengandung lemak atau serat yang dapat memperlambat penyerapan dalam tubuh. Hal ini dapat menyebabkan turunnya insulin dan gula darah, sehingga Anda justru menjadi mudah lelah dan mudah lapar. Roti dengan margarin Roti yang diolesi dengan margarin merupakan menu yang paling sering dikonsumsi di pagi hari karena tidak mengandung banyak lemak dan gula. Namun, ternyata menu ini dianggap menu sarapan yang tidak sehat. Pasalnya, roti mengandung tepung yang memiliki kadar nutrisi serta serat yang rendah, sehingga dapat menurunkan kadar gula darah.Gula darah yang menurun dapat menyebabkan kita menjadi mudah lapar dan bisa menyebabkan kenaikan berat badan. Selain itu, margarin mengandung lemak jenuh yang tidak sehat. Meski belum ada studi yang menunjukkan bahaya lemak jenuh, namun hal tersebut dapat menyebabkan peradangan dan meningkatkan risiko penyakit.
Sederet Makanan yang Tidak Disarankan untuk Dikonsumsi di Pagi Hari
Senin, 15 Maret 2021 - 09:07 WIB