Pulang lebih cepat biasanya membuat senang murid-murid sekolah. Di Bekasi, puluhan murid SD menangis disuruh pulang sebelum waktunya karena gedung sekolah mereka disegel oleh ahli waris pemilik tanah. Konflik lahan bukan hanya terjadi antara pengusaha dan rakyat, tetapi juga dengan negara. Di Bekasi, Gedung SD negeri disegel oleh warga yang mengakul ahli waris pemulik lahan di atas bangunan tersebut. Murid SD menangis karena proses belajar-mengajar dihentikan sebelum waktu mereka pulang seperti biasanya.Guru dan ratusan siswa SD Negeri Karang Rahayu 1, Bekasi, Jawa Barat terkejut melihat kedatangan sejumlah warga. Warga tersebut langsung melakukan penyegelan gedung sekolah pada Jumat (25/10/2019. Mereka mengaku ahli waris pemilik lahan seluas 1.200 meter persegi dan tanah yang digunakan untuk bangunan sekolah belum dibayar pemerintah.[caption id="attachment_242439" align="alignnone" width="900"]
Tanah Sekolah Disegel Ahli Waris, Murid SD Menangis
Sabtu, 26 Oktober 2019 - 01:16 WIB