Olahraga merupakan komponen penting dalam mengobati skoliosis, dan pilihan olahraga terbaik untuk penderita skoliosis adalah berenang, plank dan peregangan. Skoliosis biasanya terjadi karena kondisi tulang belakang yang melengkung ke samping. Hal ini bisa memicu nyeri, tulang melemah, dan mengubah cara berjalan.Dilansir dari Scoliosis Reduction Center , olahraga merupakan komponen penting untuk mengobati kondisi ini. Selain membantu meredakan efek samping yang ditimbulkan, olahraga juga membantu kondisi mental penderita skoliosis.Olahraga dapat membantu mereka yang berjuang melawan skoliosis dan kembali percaya bahwa gangguan tulang belakang yang dialami bukanlah halangan dalam hidup. Olahraga juga membantu meningkatkan kekuatan, kelenturan, dan kesehatan sevcara keseluruhan.Namun, tidak semua jenis olahraga bisa memberikan manfaat tersebut untuk penderita skoliosis. Pasalnya beberapa jenis olahraga tertentu bisa memperburuk gejala dan meningkatkan risiko cedera.Sepak bola atau berbagai jenis olahraga yang intens seperti balet dan senam adalah contoh olahraga yang kurang aman bagi penderita skoliosis. Jenis olahraga seperti ini bisa meningkatkan cedera pada tulang belakang.Berikut olahraga yang dianjurkan untuk penderita skoliosis: Berenang Berenang adalah olahraga terbaik untuk penderita skoliosis. Pasalnya, air membantu mengurangi bobot tubuh saat berolahraga sehingga tidak akan melukai tulang belakang. Jenis olahraga ini juga dapat meningkatkan kesehatan cakram tulang belakang, yang berperan dalam berbagai otot tubuh dan memberikan aktivitas yang seimbang. Plank
Ini Dia Pilihan Olahraga Terbaik untuk Penderita Skoliosis
Kamis, 10 September 2020 - 14:48 WIB
Baca Juga :