Dunia alam liar tak pernah berhenti mengejutkan kita. Kali ini, foto orangutan membantu manusia di Kalimantan bikin haru netizen dunia.Seorang fotografer amatir Anil Prabhakar berhasil mengabadikan momen seekor orangutan mengulurkan tangannya ingin membantu seorang pria yang terjebak di kubangan lumpur.Momen ini terjadi di sebuah hutan konservasi yang dikelola oleh Borneo Orangutan Survival Foundation (BOS) di Kalimantan. Anil kemudian membagikan momen mengharukan itu lewat media sosialnya.
"Saya melihat seekor orangutan datang mendekati pria itu sangat dekat dan mengulurkan tangannya," kata Prabhakar.
Menurutnya, pria itu kesulitan bergerak di air berlumpur. Sepertinya orangutan itu berkata "Bolehkan saya tolong Anda"? kepada pria itu.
Prabhakar yang merupakan geolog asal India, berhasil mengabadikan momen itu yang disebutnya begitu mengharukan. Ternyata pria itu terjebak di kubangan lumpur saat membersihkan sungai dari ular berbisa.
Baca Juga :