Simak! Ini Tips Mengatasi Rangka Sepeda Motor yang Berkarat

Ilustrasi motor
Ilustrasi motor (Foto : Pixabay/ jdblack)

Antv – Mengatasi rangka sepeda motor yang berkarat adalah langkah penting demi menjaga keamanan dan penampilan motor kesayangan.

Sementara, fenomena semacam ini cukup ramai diperbincangkan belakangan ini, rangka sepeda motor berkarat hingga keropos.

Buat kamu yang mengalami masalah sang sama, terdapat beberapa langkah yang bisa dilakukan.

Jika kerusakan terjadi bukan karena faktor usia, kamu bisa langsung menghubungi layanan pabrikan untuk meminta solusi, mulai dari perbaikan hingga penggantian.

img_title
Service motor. (Foto: Instagram @masterban_sumut)

 

Tetapi, jika kamu tengah mencari solusi di luar jaminan pabrikan, Dhany Ekasaputra swlaku Promotion Manager Autochem Industry, memberikan beberapa tips yang dapat dilakukan.

Menurut Dhany, karat di rangka umumnya terjadi akibat interaksi antara logam dengan udara lembab. Jika sudah terjadi karat, pertama-tama, kamu perlu menghilangkan titik-titik karat tersebut.

Tindakan Ini bisa dilakukan dengan mengampelas area yang berkarat, atau bahkan menggantinya jika dirasa perlu.

Setelah melakukan pembersihan, Dhany menyarankan dan cukup penting untuk melapisi area yang telah dibersihkan dengan minyak atau cat demi mencegah karat kian menyebar. 

Meski lapisan minyak mungkin tak bisa bertahan lama, terutama ketika terkena air atau panas, menggunakan cat bisa menjadi solusi.

“Kalau cat, akan lebih tahan lama meski ketebalan cat menjadi tolak ukur seberapa kuat perlindungan logam terhadap karat,” jelas Dhany dikutip dari viva Kamis, 14 September 2023.

img_title
Ilustrasi motor. (Foto: Pixabay/ jdblack)

 

Selain itu, sepeda motor yang menghadapi masalah karat, maka dianjurkan untuk secara rutin menyemprot rangka motor dengan cairan anti-karat. 

Tindakan semacam ini akan membantu melindungi rangka dari potensi kerusakan lebih parah.

Pemberitaan terkait rangka sepeda motor yang berkarat, khususnya pada Honda, memang telah menjadi sorotan di berbagai media belakangan ini. 

Khususnya rangka eSAF, yang pertama kali diperkenalkan melalui Honda Genio pada 2019.  

Rangka jenis ini dirancang khusus untuk kualitas dan bobot lebih ringan, sehingga memudahkan manuver di jalan. 

Proses produksinya melibatkan teknologi mutakhir, termasuk pengelasan laser, untuk meningkatkan stabilitas serta kenyamanan ketika si pemilik berkendara.