Antv – Minuman air kelapa, yang seringkali dikaitkan dengan rasa haus di pantai dan cuaca panas, ternyata memiliki banyak manfaat dahsyat bagi kesehatan yang jarang diketahui.
Air kelapa, baik yang muda maupun yang tua, memiliki manfaat yang sama, meskipun ada perbedaan dalam jumlah air dan rasa di antara keduanya.
Kelapa tua cenderung lebih kering dan memiliki lebih banyak daging buah. Daging kelapa tua juga lebih keras dan biasanya mengandung sedikit gula yang semakin berkurang saat kelapa matang.
Jika Anda lebih suka minuman yang tidak terlalu manis, maka air kelapa tua bisa menjadi pilihan minuman sehat untuk Anda.
Menurut ahli diet dari Cleveland Clinic, Maxibe Smith, air kelapa juga mengandung elektrolit seperti kalium, natrium dan magnesium, yang bisa membantu mengisi kembali nutrisi yang hilang.
Minum air kelapa dapat menjadi bagian dari diet sehat karena rendah kalori, bebas lemak dan kolesterol.
Berikut beberapa manfaat air kelapa yang bisa dikonsumsi bagi kesehatan tubuh yang dirangkum dari Halodoc, diantaranya:
1. Meningkatkan kesehatan jantung
Menurut jurnal ilmiah air kelapa baik untuk jantung karena bisa mengurangi risiko penyakit jantung. Ini karena hipertensi bisa memicu penyakit jantung.
Selain itu, minum air kelapa dapat membantu mencegah tekanan darah tinggi dengan cara menurunkan tekanan darah sistolik dan diastolik secara signifikan.
2. Melindungi tubuh dari radikal bebas
Air kelapa mengandung , yang membantu melindungi dari radikal bebas. Antioksidan dapat membantu untuk melawan kerusakan sel, meningkatkan imun tubuh, serta menurunkan risiko mengidap penyakit kronis.
Air kelapa mengandung zat antioksidan yang bisa melindungi tubuh dari kerusakan dan penyakit yang disebabkan oleh adanya radikal bebas.
Minum air kelapa dapat membuat tubuh lebih sehat dan mampu melawan kerusakan sel, meningkatkan imun tubuh, serta menurunkan risiko mengidap penyakit kronis.
3. Mencegah batu ginjal
Tetap terhidrasi adalah kunci untuk mencegah terbentuknya batu ginjal. Minum air kelapa, sebagai bagian dari diet seimbang, dapat memenuhi cairan tubuh kita.
Sebuah studi tahun 2018 menunjukkan bahwa air kelapa meningkatkan pembuangan kalium, klorida, dan sitrat dalam urin.
Dengan begitu, pengendapan mineral di tubuh yang bisa memicu batu ginjal bisa dicegah.
4. Menyehatkan kulit
Meminum air kelapa ini bisa membuat kulit lebih sehat, lembap, dan elastis, serta membantu mengurangi tanda-tanda penuaan, kerutan halus, dan pigmentasi.
Jika digunakan langsung dengan cara dioleskan, maka akan mendapatkan manfaat yang sama.
5. Menyeimbangkan elektrolit tubuh
Jangan remehkan keajaiban air kelapa, karena di balik segarnya rasanya terdapat rahasia kesehatan yang tak boleh kita abaikan: Menyeimbangkan elektrolit.
Keseimbangan elektrolit ini adalah kunci utama dalam menjaga kebugaran otot dan produktivitas tubuh kita.
Dalam setiap tegukan air kelapa, tersimpan kaya akan natrium, kalium, kalsium, dan magnesium - empat elemen penting sebagai penopang kesehatan tubuh kita.
6. Menghilangkan natrium berlebihan
Mineral dalam air kelapa membantu menghilangkan natrium ekstra dari tubuh melalui urin. Air kelapa bahkan dapat membantu menurunkan tekanan darah.
Penelitian menunjukkan bahwa air kelapa dapat menurunkan tekanan darah. Namun, jika Anda baru saja selesai operasi, sebaiknya hindari air kelapa karena bisa memengaruhi tekanan darah Anda.
7. Mencukupi asupan cairan tubuh
Air kelapa mengandung elektrolit, natrium, dan magnesium, yang akan membantu tubuh agar cepat terhidrasi.
Anda bisa mengonsumsi air kelapa usai berolahraga karena minuman ini bisa menggantikan cairan tubuh dengan cepat.
8. Membantu menghilangkan mual saat kehamilan
Elektrolit yang terdapat dalam minuman ini tidak hanya meredakan mual di pagi hari, tetapi juga memberikan nutrisi esensial untuk mendukung pertumbuhan janin yang sedang berkembang.
Oleh karena itu, tak heran banyak wanita hamil yang memilih air kelapa sebagai camilan sehat mereka. Jangan lewatkan manfaat beragam yang ditawarkan oleh air kelapa ini,
Terungkap! 8 Manfaat Dahsyat Meminum Air Kelapa untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui
Senin, 4 September 2023 - 10:52 WIB
Baca Juga :