Antv – Anak kucing akan dirawat dan diberi makan oleh induknya. Namun, bagaimana jadinya jika kita harus merawat anak kucing tanpa induk?
Anak kucing, seperti bayi manusia, memulai hidup dengan mengonsumsi makanan cair dan perlahan beralih ke makanan padat.
Induk kucing memenuhi kebutuhan nutrisi anak kucing melalui susunya sejak mereka lahir sampai berusia sekitar 4 hingga 6 minggu.
Namun, ada kalanya kita harus merawat anak kucing tanpa induk mereka. Untuk itu, kita harus tahu dari waktu hingga jenis makanan yang tepat untuk diberikan pada anabul.
Jika anak kucing ini baru lahir atau berusia beberapa minggu, kamu perlu memberi mereka susu botol.
Memberi makan anak kucing dengan botol tidaklah sulit, tetapi perlu sedikit pengetahuan untuk melakukannya dengan benar.
Berikut ini adalah kiat-kiat tentang cara memberi susu botol pada anak kucing, dilansir dari Daily Paws pada Jumat, 4 Agustus 2023.
Menggunakan Pengganti Susu Anak Kucing
Jika induk kucing tidak dapat memberi makan anak-anaknya, anak kucing akan membutuhkan bantuan manusia untuk mendapatkan nutrisi yang mereka butuhkan.
Untuk memberi makan anak kucing, jangan gunakan susu standar. Ini akan menyebabkan sakit perut dan tidak akan memberikan apa yang dibutuhkan anak kucing untuk bertahan hidup.
Kamu harus membeli pengganti susu kucing komersial untuk mendapatkan nutrisi khusus yang mereka butuhkan. Produk ini tersedia di toko hewan peliharaan setempat atau di dokter hewan, jadi jangan pernah menggunakan susu sapi atau susu alternatif lainnya.
Pengganti susu kucing diformulasikan untuk memberikan nutrisi yang sama dengan yang ditawarkan oleh susu induk kucing, dan tersedia dalam dua bentuk, yakni kering atau kalengan.
Jadwal Memberi Makan Anak Kucing
Anak kucing perlu sering diberi makan dalam beberapa minggu pertama untuk mendapat nutrisi yang cukup agar tetap sehat dan tumbuh.
Lalu, kapan waktu yang tepat untuk memberi makan anak kucing?
Jika anak kucing sedang diberi makan oleh induknya, induk akan menyapih anak kucing dari susunya, biasanya sekitar 4 minggu. Jangka waktu yang sama berlaku untuk anak kucing yang diberi susu botol.
Anak kucing yang berusia 0—4 minggu sangat disarankan untuk diberikan susu kucing, tapi kataran dan jarak waktunya, berbeda-beda sesuai usianya. Lebih jelasnya seperti di bawah ini.
Kucing 0—1 minggu: 2—6 ml susu, setiap 2 jam
Kucing 1—2 minggu: 6—10 ml susu, setiap 2—3 jam
Kucing 2—3 minggu: 10—14 ml susu, setiap 3—4 jam
Kucing 3—4 minggu: 14—18 ml susu, setiap 4—5 jam
Kucing 4—5 minggu: 18—22 ml susu, setiap 5—6 jam
ANTV Lovers, kamu bisa mulai memperkenalkan makanan anak kucing dengan mencampurnya ke susu mereka hingga seperti bubur saat anabul mulai memasuki usia minggu kelima.
Sepanjang minggu kelima itu, masukkan lebih sedikit susu formula ke dalam bubur dan mulailah memperkenalkan makanan anak kucing kering dan air yang diberikan setiap 6 jam.
Selama dua minggu berikutnya, tingkatkan jumlah makanan anak kucing secara bertahap saat kamu mengurangi pengganti susu dalam campuran.
Saat anak kucing berumur 8 minggu, mereka harus sepenuhnya dialihkan ke makanan padat khusus anak kucing (kitten). Ini juga merupakan titik saat dokter hewan merekomendasikan anak kucing untuk memulai jadwal vaksinasi mereka.
Setelah anak kucing berumur 2 bulan, mereka harus diberi makan dua kali sehari dengan makanan anak kucing biasa.
Setelah tahun pertama mereka, kamu boleh memberikan mereka makanan kucing dewasa, meskipun sebaiknya dikonsultasikan dulu dengan dokter hewan.