Korea Utara Rayakan Ulang Tahun Mendiang Kim Jong Il dengan Lomba Masak

Lomba Masak, Korea Utara Rayakan Ulang Tahun Mendiang Kim Jong Il
Lomba Masak, Korea Utara Rayakan Ulang Tahun Mendiang Kim Jong Il (Foto : REUTERS)

Antv – Korea Utara merayakan ulang tahun ke-81 mendiang pemimpinnya Kim Jong Il dengan pertunjukan memotong ikan dan kompetisi memasak di Ibukota Pyongyang.

Dari rekaman video yang diterima Reuters, para koki terlihat sedang memasak.

Sementara, para pengunjung menyaksikan dan melihat-lihat rumah Mie Pyongyang dimana sejumlah hidangan dipajang.

Menurut kantor berita resmi Korea Utara KCNA, kompetisi memasak nasional ke-11 dimulai pada Minggu (12/2/2023) dan akan berlangsung hingga Selasa (15/2/2023).

Kim Jong Il meninggal karena serangan jantung pada 17 Desember 2011, memimpin Korea Utara selama 17 tahun.

Ulang Tahunnya yang jatuh pada tanggal 16 Februari diperingati oleh Korea Utara sebagai hari libur nasional dan disebut sebagai ‘Hari Bintang Cemerlang’.

Mendiang Kim Jong Il tidak dipungkiri masih dianggap manusia setengah dewa di Korea Utara.

Hari kelahiran dan kematiannya masih diperingati dengan meriah. Tahun ini, hari kelahiran Kim Jong Il dirayakan dengan kontes memasak. ]

Kim Jong Il tutup usia pada 2011 dan digantikan oleh putranya, Kim Jong Un.