Antv – Daerah Istimewa Yogyakarta menjadi salah satu destinasi wisata populer di Indonesia. Bukan hanya wisatawan domestik, wisatawan mancanegara pun ikut ramai berkunjung ke kota ini setiap tahunnya.
Selain objek wisata sejarah yang menakjubkan, nyatanya wisata kuliner Jogja juga memiliki daya tarik tersendiri, salah satunya kuliner ekstrem.
Penasaran kuliner ektrem Jogja ini apa saja? Mari simak ulasannya di bawah ini yang telah ANTVKlik himpun dari berbagai sumber.
1. Tongseng Kelelawar
Kuliner ekstrem Jogja pertama adalah tongseng kelelawar, kuliner ini berada di daerah Bantul yang menjajakan menu utama tongseng kelelawar.
Selain karena menu unik yang satu ini memiliki rasa yang enak, daging kelelawar juga dipercaya dapat menyembuhkan beberapa penyakit, salah satunya adalah asma.
2. Daging Ular Kobra
Daging Ular Kobra menjadi kuliner berikutnya yang cukup ektrem untuk kamu coba. Sajian ini berada di sebuah warung yang berlokasi di Jalan Hayam Wuruk, menyediakan berbagai macam menu masakan yang terbuat dari olahan daging ular kobra.
Meski terdengar mengerikan, ternyata kuliner daging kobra ini juga cukup banyak peminatnya, karena dianggap memiliki banyak manfaat. Salah satunya bisa bisa untuk alternatif pengobatan penyakit jantung.
3. Oseng Mercon
Oseng mercon menjadi salah satu kuliner cukup populer di kalangan masyarakat dan wisatawan Jogja. Kuliner ini dikenal dengan kepemilikan rasa pedasnya sungguh ekstrem.
Tapi meski memiliki rasa yang sangat pedas, nyatanya banyak pengunjung yang rela mengantre panjang setiap hari demi menikmati oseng pedas yang satu ini. Kuliner unik ini terbuat dari olahan daging sapi yang dicampur berkilo-kilo cabe rawit.
4. Belalang Goreng
Kuliner ektrem yang satu ini sudah tak begitu asing bagi masyarakat Yogyakarta, belalang goreng bisa dengan mudah ditemui di tepi jalanan daerah Gunungkidul. Kuliner ini pun dapat bisa dijadikan oleh-oleh ketika pengunujung berwisata ke Gunungkidul.
5. Sate Landak
Berikutnya sate landak, meski hewan ini memiliki duri disekujur tubuhnya, nyatanya hewan yang satu ini memiliki daging sangat empuk dan lezat lho.
Maka tak heran jika banyak wisatawan atau masyarakat yang berminat dengan kuliner satu ini. Terlebih banyak yang percaya bahwa daging landak ini berkhasiat sebagai obat asma, menyembuhkan penyakit liver, serta meningkatkan vitalitas pria.
6. Tongseng Bulus
Bulus sendiri merupakan sejenis kura-kura yang hidup di darat serta mempunyai cangkang lunak. Pasti banyak orang yang tidak mengira jika binatang satu ini bisa kamu konsumsi.
Di Jogja sendiri, ada sebuah warung bernama Warung Tongseng Bulus Kranggan yang berada di Jalan Kranggan, menyediakan beragam olahan yang terbuat dari daging Bulus.
7. Kepompong Goreng
Kuliner ektrem Jogja yang berikutnya yakni ada kepompong goreng. Kempompong ulat yang biasa ditemukan di pohon ini disulap menjadi makanan. Penggunaan kepompong ulat ini bukan sembarang kepompong, sebab hanya digunakan kepompong dari pohon jati saja.
Kepompong goreng ini akan tersaji di Warung Sego Abang Pari Gogo di Semanu Gunungkidul.