Antv –Jelang penghujung tahun 2022 menuju 2023, PT. LG Electronics Indonesia (LG) tampak belum mengendurkan kecepatannya. Malahan pabrikan elektronik konsumer asal Korea Selatan ini justru telah menyiapkan rangkaian produk perawatan udara dalam ruang yang bakal masuk pasar Indonesia di tahun depan.
Tersebar bagi kebutuhan hunian hingga bangunan komersial, keseluruhan produk yang tergabung dalam koleksi besar LG Air Solution ini bakal hadir dengan menitikberatkan pada aspek Kesehatan dan ramah lingkungan.
“Beriring dengan kesadaran masyarakat akan kualitas udara yang mempengaruhi kesehatan dan perhatian pada gaya hidup lebih ramah lingkungan, koleksi besar ini mewakili upaya kami menjadi yang tercepat sekaligus terlengkap memberi beragam opsi perawatan udara bagi masyarakat Indonesia,” ujar Lee Taejin, President of LG Electronics Indonesia.
AC Silent Air, Hemat dengan Empat Pilihan Daya yang Nyaris Tanpa Suara Dari jajaran perangkat pendingin udara (air conditioner - AC) berteknologi inverter yang terbukti lebih hemat listrik, LG siap memperkenalkan AC LG Silent Air.
Hadir dalam desain dengan sentuhan pewarnaan matte, kesenyapan sepanjang pengoperasian menjadi salahsatu keunggulan pada AC inverter yang menyasar pasar yang lebih luas ini.
Berkat inovasi LG pada motor dan kompresornya, AC LG Silent Air memiliki tingkat kebisingan hanya 27decibel.
“Tingkat kebisingan demikian rendah ini melengkapi kenyamanan penggunaan dari berbagai fitur unggulan didalamnya,” ujar Mike Kim, Product Director Air Solution of LG Electronics Indonesia.
Fitur unggulan ini merujuk pada keberadaan pengaturan daya yang membuat pengguna dapat mengoperasikannya dengan daya listrik dibawah kebutuhan normalnya.
Terdapat empat tingkat pengaturan daya yang membuat AC Silent Air ini bahkan dapat beroperasi hanya dengan 40% kebutuhan daya listriknya.