Antv – Ada banyak wisata di Lembang yang menarik untuk dikunjungi. Tidak hanya menyuguhkan pemandangan alam yang luar biasa indah, ada banyak pula spot foto menarik untuk diabadikan dalam foto.
Lembang sendiri merupakan area dataran tinggi dengan nuansa pegunungan yang sejuk sehingga sangat cocok dijadikan tujuan untuk healing dan menenangkan dari dari kesibukan dan hiruk pikuk perkotaan.
Berikut ini deretan 10 tempat wisata di Lembang yang sejuk dan cocok untuk healing dirangkum dari berbagai sumber, Rabu, 5 Oktober 2022.
Orchid Forest Cikole
Orchid Forest Cikole merupakan salah satu tempat wisata di Lembang yang sangat populer. Selain untuk berwisata, destinasi yang satu ini juga pernah dijadikan sebagai lokasi perhelatan festival musik Internasional hutan terbesar yakini Lalala Fest.
Tempat wisata yang berada di antara hutan pinus ini menjadi tempat yang sangat cocok bagi kamu yang ingin menenangkan diri dan membutuhkan udara yang segar karena bernuansa pegunungan dan jauh dari hiruk pikuk perkotaan.
Lokasi ini sangat cocok untuk kamu yang perlu healing dan menenangkan diri. Selain itu, kamu juga dapat menikmati keindahan bunga anggrek yang dibudidayakan di tempat ini. Bahkan, kabarnya tempat wisata ini diproyeksikan akan menjadi kawasan hutan anggrek terbesar di Indonesia dan di dunia.
Objek wisata yang satu ini berlokasi di Jl. Tangkuban Perahun Raya km 8 Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Untuk bisa menikmati keindahan Orchid Forest Cikole ini, kamu hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp30 Ribu per orang.
Danau Sanghyang Heuleut
Satu lagi, tempat wisata di Lembang Bandung yang menarik untuk dikunjungi karena masih sangat alami. Bahkan kawasan yang satu ini termasuk salah satu hidden gem karena masih sedikit diketahui orang.
Danau Sanghyang Heleut merupakan salah satu tempat wisata yang berada di antara bebatuan besar yang menakjubkan. Karena rute lokasi ini masih sulit diakses, kamu mungkin memerlukan waktu sekitar dua jam untuk bisa sampai di sini.
Danau ini berlokasi di Kp Cipanas, Rajamandala Kulon, Kec. Cipatat, Kab. Bandung Barat. Kamu dapat mengunjungi tempat ini setiap hari mulai dari pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.
Dusun Bambu Lembang
Dusun Bambu merupakan salah satu tempat wisata di Lembang yang mengusung konsep eco-friendly yang kabarnya akan menjadi salah satu tempat eco wisata di Jawa Barat.
Dusun Bambu ini memiliki area yang cukup luas dan tertata dengan sangat baik. Bahkan, objek wisata yang satu ini juga sudah memiliki fasilitas yang sanat lengkap, mulai dari restoran, musala, hingga penginapan.
Di destinasi wisata yang satu ini, kamu dapat mengambil foto di mana saja karena keindahan lokasinya. Bahkan, sudah disediakan spot-spot foto yang menarik. Salah satu spot foto terfavorit di tempat ini adalah Lutung Kasarung.
Di Lutung Kasarung ini, kamu tak hanya bisa sekadar berfoto ria, namun juga menikmati pemandangan sembari menyantap bekal. Sebab, Lutung Kasarung ini merupakan tempat makan yang berbentuk seperti sarang burung dan berada di atas ketinggian.
Dusun Bambu ini berlokasi di Jl. Kolonel Masturi km 11, Desa Kertawangi, Cisarua Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Untuk dapat menikmati keindahan lokasi ini, kamu hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp25 Ribu per orang.
The Lodge Maribaya
Tempat wisata di Lembang selanjutnya yang bisa kamu kunjungi adalah The Lodge Maribaya. Di tempat ini, ada banyak wahan amenarik yang dapat dinikmati, mulai dari hot air baloon, sku bike, sku wing, hingga paralayang.
Objek wisata yang satu ini juga menyajikan banyak spot foto menarik untuk kamu yang gemar berselfie dan mengunggahnya di media sosial.
The Lodge Maribaya ini terletak di Jl. Maribaya No. 149/252 RT. 03/ RW. 15 Babakan, Gentong, Cibodas, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Untuk dapat menikmati keindahan tempat ini, kamu perlu membayar tiket masuk seharga mulai dari Rp50Ribu per orang.
Observatorium Bosscha
Menjadi salah satu tempat wisata di Lembang yang edukatif dan tertua di Indonesia, Bosscha merupakan observatorium yang sudah ada sejak 1928. Tempat ini dilengkapi lima teleskop.
Uniknya, teleskop tersebut memiliki ukuran yang sangat besar. Diameter teleskopnya mencapai 60 sentimeter dengan panjang fokus 10,7 meter.
Objek wisata yang satu ini berada di Jl. Peneropongan Bintang No.45, Lembang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Kamu bisa belajar bersama pemandu Bosscha Obeservarium setiap Sabtu pagi.
Gunung Putri
Bagi kamu yang gemar berburu sunset yang indah, Gunung Putri bisa menjadi alternatif tempat wisata di Lembang yang pas untukmu. Lokasi ini terkenal dengan pemandangan alamnya yang indah dan eksotis.
Bagi kamu yang tak ingin melewatkan pemandangan matahari terbit, kamu juga dapat berkemah di puncak Gunung Putri ini. Tempat ini berlokasi di Jl. Gunung Putri No. 184, Jayagiri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Untuk dapat menikmati keindahan tempat ini, kamu hanya perlu membayar biaya tiket sebesar Rp5Ribu per orang.
Imah Seniman
Imah Seniman merupakan salah satu tempat wisata di Lembang yang sangat artistik. Saat mengunjungi kawasan ini, kamu akan serasa masuk ke dunia seni.
Objek wisata yang satu ini membentang di lahan yang luasnya mencapai 15 hektare. Dengan mengusung konsep unik khas etnik, tempat wisata ini menyajikan bangunan yang terlihat sangat kreatif dan memiliki nilai estetika yang tinggi.
Destinasi wisata yang berada di bawah manajemen Spulidi Lembang ini menawarkan berbagai fasilitas menarik, seperti galeri seni, area outbond, kolam pemancingn, restoran, serta penginapan yang bergaya tradisional.
Pine Forest Camp Lembang
Bagi kamu yang ingin healing dan menenangkan diri, Pine Forest Camp bisa menjadi salah satu alternatif yang cocok untuk menghibur diri. Sebab, salah satu tempat wisata di Lembang ini menawarkan pemandangan alam yang sangat indah.
Di objek wisata yang satu ini, kamu dapat berkemah di camping ground yang telah disediakan. Pine Forest Camp ini juga dilengkapi dengan jembatan di atas air terjun yang indah.
Pine Forest Camp ini terletak di Sutenjaya, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Untuk dapat memasuki area ini, kamu perlu membayar tiket seharga Rp25 Ribu.
Curug Malela
Curug Malela merupakan tempat wisata di Lembang yang dijuluki sebagai Niagaranya Indonesia. Sebab, aliran air terjun ini tampak deras, jernih, dan membentuk tirai bertingkat layaknya air terjun niagara di Amerika.
Curug Malela memiliki tinggi 60 meter dan lebar 70 meter yang mengalir dari lereng Gunug Kendeng ke tebing yang dikelilingi tumbuhan hijau dan jatuh ke sungai Cidadap hingga Cisolok.
Meski lokasinya cukup tersembunyi, akses ke lokasi tersebut cukup mudah dicapai dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum.
Taman Wisata Hutan Jayagiri
Jika kamu menyukai petualangan, maka Taman Wisata Hutan Jayagiri bisa menjadi salah satu alternatif yang cocok. Tempat wisata di Lembang yang satu ini menyuguhkan pemandangan alam yang hijau dan menyegarkan mata.
Lokasi ini berada di tengah hutan yang terdapat sumber mata air dari pegunungan. Lokasi ini ditumbuhi pepohonan yang subur, kokoh dan lebat sehingga membuat nuansa yang rimbun. Terletak di ketinggian 1.250 mdpl, udara di objek wisata ini cenderung dingin, sehingga sangat cocok untuk healing dan merenung.
Taman Wisata Hutan Jayagiri ini berdampingan dengan kawasan Tangkuban Perahu. Anda dapat mencapai lokasi tersebut dalam waktu kurang lebih 20 menit dari pusat Lembang, Bandung.