Pesona Pulau Bidadari, Surga Kecil yang Tak Jauh dari Jakarta

Pulau Bidadari
Pulau Bidadari (Foto : pulauseribu.co.id)

Rute dan Transportasi

Sepanjang perjalanan menuju Pulau Bidadari, pengunjung dapat menyaksikan gugusan pulau yang selain memanjakan mata juga sarat akan nilai sejarah, seperti di antaranya Pulau Cipir, Pulau Onrust, serta Pulau Kelor. 

Perjalanan menuju pulau ini tidak membutuhkan waktu yang lama karena masih berdekatan dengan daratan Jakarta.

Dari dermaga marina Taman Impian Jaya Ancol, perjalanan menuju resor hanya membutuhkan waktu kurang lebih setengah jam dengan menggunakan speedboat milik pengelola pulau.

Saking dekatnya, terkadang ada pula pengunjung yang datang ke pulau ini dengan menggunakan jetski.

Dalam satu hari, setidaknya ada dua sampai tiga kali keberangkatan kapal dari dermaga Marina Ancol dan dari pulau. Jadwal keberangkatan kapal, paling banyak ada pada hari Sabtu.

Sedangkan pada hari biasa, jadwal keberangkatan kapal hanya dua kali, yaitu pukul 08.00 WIB dan 10.00 WIB.

Sebenarnya, pengunjung tak perlu menunggu masa liburan panjang untuk menikmati keindahan pesona Pulau Bidadari Sebab, ada banyak sekali paket wisata yang bisa dipilih, mulai dari One-Day Tour atau menginap selama satu hingga tiga malam.

Demikian ulasan tentang objek wisata Pulau Bidadari. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah informasi. Selamat berlibur!