Antv – Pernah mendengar pernyataan mengenai rambut basah tidak boleh dibawa tidur? Pasti kamu juga pernah melakukan hal tersebut bukan?
Ternyata, kebiasaan tidur dengan rambut basah usai keramas merupakan suatu hal yang tidak boleh dilakukan. Sebab kondisi rambut basah itu akan menyebabkan rambut yang semula sehat berubah menjadi rusak hingga akan merusak kekebalan pada tubuh.
Sebisa mungkin, kamu harus menunggu rambut sampai kering terlebih dulu. Penasaran apa saja yang akan dialami jika tidur dengan rambut yang masih basah? Simak penjelasannya di bawah ini.
Kerusakan Rambut Parah
Rambut memiliki titik lemah saat basah, dengan membiarkan rambut basah saat tidur hal tersebut akan meningkatkan jumlah kerusakan pada rambut.
Ketika tidur, rambut akan tergesek dengan bantal. Nah hal itu lah yang akan menyebebkan rambut lebih mudah patah daripada rambut kering.