Khofifah Indar Parawansa diam-diam ternyata penggemar berat durian. Dia juga membagi tips bagaimana memilih durian yang lezat dan nikmat.
newsplus.antvklik.com- Musim durian telah tiba. Di berbagai daerah tanah air musim durian telah melampuai masa puncaknya. Namun di belahan daerah lain, musim durian masih berlangsung.Jawa Timur memiliki beberapa kawasan penghasil durian yang jempolan. Di antara kawasan Songon di Banyuwangi dan juga di Jombang . Baca: Ketika Musim Durian Tiba di Songon Bayuwangi Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa rupanya penggemar berat durian. Tak hanya suka, Gubernur ini juga jago memilih durian yang lezat dan matang. Tak pelit ilmu, Khofihah pun membagi tips bagaimana memilih durian yang baik. Tips ini diposting dalam akun instagramnya.Simak Tips memilih durian ala Khofifah berikut ini :1. Pilih durian yang bulat dan ringan dengan bentuk duri pendek dan jarang.2. Cermati bunyinya saat diketuk. Tanda durian matang, kalau diketuk bunyinya berat, terendam, dan penuh.3. Cari durian yang beraroma harum. Biasanya dagingnya kuning dan manis. Dicium dulu sebelum membeli.4. Kalau masih bingung juga, datang saja ke Kampung Durian Desa Sumber, Kecamatan Wonosalam, Jombang, Jawa Timur. Di sini kamu bisa menikmati durian sesuka hati yang dijamin manis dan enak plus keindahan alam lereng Gunung Anjasmoro.5. Kuy... Tunggu apalagi? Ajak keluarga, teman, serta kerabatmu ke sana dan rasakan kenikmatan durian yang HQQ.
Ini Tips Memilih Durian Ala Khofifah Indar Parawansa
Kamis, 14 Februari 2019 - 15:03 WIB