Antv – ANTV bakal menayangkan serial Bollywood terbaru berjudul Ishq Mein Merjawan. Dibintangi oleh Helly Shah, Vishal Vashishtha dan Rrahul Sudhir sebagai pemeran utama, serial ini menceritakan teka-teki yang harus dipecahkan untuk mengetahui bukti besar terhadap sebuah misi.
Kisah berawal dari Riddhima (Hally Shah), seorang fisioterapis yang sangat mencintai tunangannya, Kabir Sharma (Vishal Vashishtha), seorang polisi yang mengirimnya sebagai agen rahasia dalam misi untuk menangkap Vansh Rai Singhania (Rrahul Sudhir), seorang pebisnis besar yang menjalankan bisnis ilegal di seluruh Asia Tenggara.
Riddhima (Hally Shah) memasuki pesta di kapal pesiar Vansh (Rrahul Sudhir) sebagai perencana pesta dan serangkaian kejadian yang berlangsung di kapal pesiar tersebut membuat Vansh (Rrahul Sudhir) mempekerjakannya sebagai fisioterapis saudara perempuannya, Siya yang lumpuh, dan tinggal di rumah megahnya.
Akhirnya, Vansh (Rrahul Sudhir) mulai meragukannya dan memintanya untuk menikah dengannya untuk mengetahui niat sebenarnya dari Ridhima (Hally Shah). Ridhima (Hally Shah) pun terpaksa bersedia, setelah ditekan oleh Kabir (Vishal Vashishtha).
Berikut daftar lengkap pemain serial Bollywood ANTV, Ishq Mein Merjawan.
Daftar pemain Ishq Mein Merjawan
Helly Shah sebagai Riddhima Raisinghania: Seorang fisioterapis, mantan tunangan Kabir, istri Vansh.
Rrahul Sudhir sebagai Vansh Raisinghania: Seorang pengusaha mafia, kakak Ishani dan Siya, anak tiri Anupriya, akan jadi suami Riddhima.
Vishal Vashishtha sebagai Kabir Sharma: tunangan Riddhima (akan jadi mantan tunangan), akan jadi polisi licik, putra Anupriya, saudara tiri Vansh, Ishani dan Siya.
Manasvi Vashist sebagai Aryan Raisinghania: sepupu Vansh, Ishani dan Siya, mengejar Ridhima
Khalida Jaan sebagai Anupriya Raisinghania: ibu tiri Vansh, Ishani dan Siya, istri kedua ayahnya Vansh.
Chandni Sharma sebagai Ishani Raisinghania: saudari Vansh dan Siya, putri tiri Anupriya
Meenakshi Sethi sebagai Chandrika Raisinghania: nenek Vansh, Siya, Ishani, dan Aryan, mertua Anupriya.
Nikita Tiwari sebagai Siya Raisinghania: gadis lumpuh, saudari Vansh dan Ishani, putri tiri Anupriya.
Zayn Ibad Khan sebagai Angre: pegawai kepercayaan/tangan kanan Vansh.
Geetu Bawa sebagai Chanchal Rudra Raisinghania: istri Rudra, ibu Aryan
Jay Zaveri sebagai Rudra Raisinghania: putra Chandrika, suami Chanchal, Ayah Aryan, paman Vansh, Ishani dan Siya.
Aashcharya Vikas sebagai Chitwan: novelis, saudara Chanchal.
Smita Sharan sebagai Sejal: teman Riddhima.
Mohit Sinha sebagai Pingle: Teman Kabir dan agen.
Rajat Swani sebagai Mishra: Asisten Kabir.
Sushmita Banik sebagai Ragini: mantan tunangan Vansh.
Muohit Joushi sebagai Sunny: mantan tunangan Isha
Sushma Murudkar sebagai Mrs. D'Souza: pengurus rumah VR Mansion.
Mansi Srivastava sebagai Aahana: tunangan palsu Kabir; Istri palsu Vansh.