Hasil Indonesia Open 2024, Tumbangnya Ginting Berpengaruh Pada Olimpiade, Ini Penjelasannya

Anthony Sinisuka Ginting
Anthony Sinisuka Ginting (Foto : IG inabadminton)

Antv – Kejuaraan bulutangkis Indonesia Open memang masih jadi kuburan bagi pebulutangkis ndonesia. Hasil pertandingan bulutangkis Indonesia Open, andalan tuan rumah Anthony Sinisuka Ginting tumbang di hari pertama. Ginting gagal melaju ke babak 16 besar. 

Peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu disingkirkan tunggal Jepang Kenta Nishimoto dalam pertarungan rubber game 21-17, 11-21, 8-21. Hasil itu ia peroleh setelah bertanding selama satu jam di babak 32 besar, yang bergulir di Istora GBK, Selasa, 04 Juni 2024. 

"Kenta bermain baik, dia bisa menguasai permainan game kedua dan tiga. Sebaliknya saya buat banyak kesalahan sendiri, tidak bisa keluar dari tekanan  lebih dari situ," kata Ginting saat ditemui usai pertandingan.

Kalah di babak pertama Indonesia Open 2024 tentunya akan memberi dampak kepada penempatan status unggulan di Olimpiade 2024 Paris. Ditanya mengenai kemungkinan mendapat lawan berat, Ginting tak bisa bicara banyak.

"Pasti berpengaruh juga, tapi saya tidak mau memikirkan. Saya akan diskusi lagi dengan tim buat ke Olimpiade. Dalam beberapa turnamen terakhir, saya sendiri tidak puas," ujarnya.

Hasil pertandingan lain, di tunggal putri, Ester Nurumi Tri Wardoyo mengalahkan wakil Jepang, Nozomi Okuhara dalam dua game langsung 21-17 dan 21-16.

Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Silva Ramadhanti juga mendapatkan hasil positif. Mereka menang atas pasangan Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dengan kedudukan 21-17, 16-21, dan 21-14.

Ganda campuran bulutangkis Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja juga memetik kemenangan. Mereka unggul dengan skor identik 21-19 atas Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin asal Taiwan.

Gregoria Mariska Tunjung menambah wakil Indonesia dari sektor tunggal putri di babak 16 besar. Tiket tersebut didapatkan setelah mengalahkan Putri Kusuma Wardani dengan skor 21-14 dan 21-17. Kemenangan lainnya dari ganda campuran didapatkan oleh Adnan Maulana/Nita Violina Marwah. Mereka mengalahkan Jan Colin Voelker/Isabel Lohau dari Jerman dengan skor 21-11 dan 21-19.