“Terutama komunikasi antar sesama pemain, kemudian koordinasi saat bertahan dan menyerang, hal tersebut kita komunikasikan juga ke pemain, kita juga sudah melihat video-video saat uji coba, evaluasi dari sana, semoga itu menjadi perbaikan untuk kami,” ungkap Bima.
Timnas Indonesia U-17 dijadwalkan tiba di Tanah Air pada Selasa, 24 Oktober 2023 hari ini. Pemusatan latihan bakal berlanjut di Surabaya hingga awal November nanti.
Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Ekuador, Maroko, dan Panama di Piala Dunia U-17 nanti. Laga perdana mereka akan dimulai hari Jumat, 10 November 2023, pukul 19.00 WIB melawan Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Hasil Laga Uji Coba Tim U-17 TC di Jerman:
20-10-23 Indonesia U-17 2-3 FC Koln U-17
17-10-23 Indonesia U-17 1-1 SV Meppen U-17
14-10-23 Indonesia U-17 0-3 1. FSV Mainz 05 U-19