Antv – Presiden Joko Widodo memberikan pujian kepada striker Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta saat skuad Garuda mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor 6-0 di Stadion Utama GBK, pada Kamis, 12 Oktober 2023 malam.
Orang nomor satu di Indonesia tersebut memberikan apresiasi kepada para pemain yang telah menunjukan performa luar biasa di atas lapangan. Namun Pujian khusus diberikan khusus pada Ramadhan Sananta.
“Tadi di babak kedua, masuknya Ramadhan Sananta saya kira agak mengubah pola permainan,” kata Presiden Jokowi, dikutip dari laman resmi Kemenpora, pada Jumat, 13 Oktober 2023.
Jokowi menambahkan, pertandingan timnas senior dan Brunei mampu menghibur penonton yang hadir di stadion, serta publik sepakbola di Tanah Air. Hal itu berkaca dari jumlah gol yang dilesakkan tim besutan Shin Tae-yong.
“Ya ramailah, sangat, sangat, sangat menghibur, karena 6-0 kan. Dan ini kan nanti tanding di Brunei. Ini saya kira modal yang baik,” ucap Jokowi.
Seperti yang kita tahu, Indonesia berhasil unggul cepat pada menit ke-7 melalui Dimas Drajad dan Rizky Ridho pada menit ke-12. Namun setelah dua gol tersebut, permainan Timnas Indonesia mengalami penurunan hingga jeda.