Hasil Serie A: Gasak Fiorentina 4 Gol, Inter Milan Gusur AC Milan di Puncak Klasemen

Inter Milan
Inter Milan (Foto : Twitter @Inter)
img_title
Lautaro Martinez. (Foto: Twitter @Inter)

Inter Milan mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-58 usai Thuram diganjal Christensen di area terlarang. Penalti diambil Hakan Calhanoglu dan sukses mengecoh Christensen untuk membuat skor 3-0.

Lautaro kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-73 untuk membuat Inter memimpin 2-0. Pemain pengganti Juan Cuadrado mengirim umpan silang ke kotak penalti dan Lautaro dengan mudah menyepaknya ke gawang. Skor 4-0 bertahan hingga laga usai.

Susunan pemain

Inter Milan: Yann Sommer; Matteo Darmian, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries (Juan Cuadrado 70'), Nicolo Barella (Davide Frattesi 59'), Hakan Calhanoglu (Kristjan Asllani 78'), Henrikh Mkhitaryan, Federico Dimarco (Carlos Augusto 70'); Marcus Thuram (Marko Arnautovic 70'), Lautaro Martinez.

Fiorentina: Oliver Christensen; Dodo, Nikola Milenkovic, Luca Ranieri, Cristiano Biraghi; Arthur (Lorenzo Amatucci 75'), Rolando Mandragora; Nicolas Gonzalez (Gino Infantino 55'), Giacomo Bonaventura (Josip Brekalo 55'), Christian Kouame (Riccardo Sottil 45'); Lucas Beltran (M'Bala Nzola 45').