Trydyfa berhasil melepaskan diri. Petarung berusia 21 tahun tersebut berhasil melakukan serangan balik usai Ajuldihamro mencoba melakukan take down, ia berhasil membalikan keadaan dan berada di posisi ground and pound.
Pukulan-pukulan Trydyfa berhasil bersarang di tubuh Ajuldihamro. Namun, Ajuldihamro yang berada dalam tekanan berhasil selamat usai waktu ronde kedua berakhir.
Memasuki ronde ketiga, Trydyfa mencoba memberikan serangan-serangan low kick ke arah Ajuldihamro. Kedua petarung saling melancarkan serangan yang bersarang pada bagian muka.
Petaka untuk Ajuldihamro. Ia mencoba melakukan take down namun ggal usai kehilangan keseimbangan. Trydyfa yang melihat kesempatan langsung melepaskan tendangan yang masuk pada magian dagu Ajuldihamro.
Mendapat peluang, Trydyfa tanpa ampun langsung melepaskan pukulan-pukulan keras ke arah Ajuldihamro. Pukulan agresif Trydyfa berhasil membuat Ajuldihamro tersungkur dan membuat wasit menghentikan pertandingan di ronde ketiga yang menyisakan waktu 01.58 detik.
Dengan kemenangan ini, Trydyfa Tarigan berhak melaju ke partai perebutan Title di kelas Bantam Weight 61kg. Killer Bee berhasil mencatatkan rekor empat kali kemenangan tanpa kekalahan.