Antv – Barito Putera tampil perkasa dalam matchday pertama Liga 1 yang berlangsung pada Minggu, 02 Juli 2023 kemarin. Laskar Antasari berhasil menundukkan Persita Tangerang dengan skor 2-0.
Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan mengaku lega melihat permainan anak asuhnya di laga pembuka. Pasalnya, Barito berhasil mematahkan catatan buruk di laga pembuka Liga 1.
Tampil percaya diri, Barito Putera sukses mencanangkan dua gol lewat Gustavi Tocantins (14') dan Rizky Pora (26'). Kemenangan ini membuat Barito Putera duduk di puncak klasemen sementara Liga 1 2023/2024.
Usai pertandingan, coach Rahmad Darmawan (RD) mengatakan sangat lega melihat para pemainnya bermain lepas. Pelatih berusia 56 tahun itu bersyukur Laskar Antasari dapat memutus catatan buruk laga pembuka sejak 2017.
"Sejak start tadi saya selalu plong ketika melihat anak-anak lima menit awal tidak tegang karena yang saya khawatirkan itu bagaimana mengalahkan rasa percaya diri yang kadang-kadang sulit ditemukan di pertandingan pertama," ucap RD, dilansir dari laman Liga Indonesia Baru, pada Senin, 03 Juni 2023.
"Tapi itu tadi mulai dari awal anak-anak bermain dengan semangat dan lepas. Ini patut disyukuri secara record itu catatan sejarah saja tapi hasil ini harus diapresiasi kerja keras pemain,” sambungnya.
Meraih kemenangan serta memutus catatan negatif, Rahmad tidak mau anak asuhnya terlena. Pelatih kelahiran Metro, Lampung itu meminta pasukannya untuk tetap fokus pada laga selanjutnya.
"Tapi itu tadi mulai dari awal anak-anak bermain dengan semangat dan lepas. Ini patut disyukuri secara record itu catatan sejarah saja tapi hasil ini harus diapresiasi kerja keras pemain,” ujar Rahmad.
"Ini belum apa-apa baru satu persen dari jumlah 34 pertandingan dan segera fokus menghadapi Persebaya,” pungkasnya.
Laga selanjutnya, Barito Putera akan menghadapi Persebaya Surabaya. Pertandingan itu akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, pada Sabtu, 08 Juli 2023 mendatang.