Sesi Free Practice Diikuti 19 Pembalap MXGP dan 23 Pembalap MX2

Sesi Free Practice Diikuti 19 Pembalap MXGP dan 23 Pembalap MX2
Sesi Free Practice Diikuti 19 Pembalap MXGP dan 23 Pembalap MX2 (Foto : antvklik-Irwansyah)

Antv – Jelang balapan dalam Race 1 MXGP, 29 pembalap mengikuti sesi latihan (Free Practice) di Samota International Sirkuit, Sumbawa, NTB, yang digelar pada Sabtu, 24 Juni 2023.

Pembalap kebangaan indonesia Diva Ismayana dari tim kawasaki, Nakami Vidi Makarim dari tim KTM ,Delvintor Alfarizi dari tim JM racing Astra Honda, Ramzidan nuzul dari tim Astra Honda Racing Team terlihat mengikuti sesi latihan pertama tersebut.

Sedangkan pembalap MXGP idonesia lainya Maksum Hilman dari Tim  KTM mengikuti Free Practice  sesi 2 dengan catatan waktu 2: 13.699 jarak tempuh 9 lap bersama 18 pembalap lainnya.

Beberapa pembalap telihat kesulitan menkalukan  circuit yang terdiri dari 18 tikungan dan 11 tantangan membentang sepanjang 1.8 km itu.

Tidak hanya itu, di sirkuit Samota juga menawarkan kontur berbukit dan landscape yang indah pemandangan laut teluk saleh menjadi salah satu sirkuit terbaik di dunia.

Sedangkan untuk sesi kualifikasi MXGP 2023 samota international sirkuit akan dilaksanakan pada jam 13: 20.

Presdir PT Carsten, Abdul Ghany Kusumah, mengatakan, hari ini proses latihan berjalan baik diikuti oleh 19 pebalap MXGP dan 23 MX2.

"Sore ini akan dilankutkan dengan kualifikasi," kata Abdul Ghany.