Antv – Si kembar Lena dan Leni, menjadi andalan Indonesia di cabang olahraga sepak takraw, telah menorehkan berbagai prestasi, baik itu di turnamen Kejurda, Kejurnas, SEA Games, Asian Games, ataupun King’s Cup.
Tercatat atlet yang memiliki wajah yang identik ini, 4 kali mengikuti ajang PON, dengan meraih 2 medali perak dan 1 perunggu di PON Riau 2012.
Kemudian Lena dan Leni juga meriah 3 medali emas di ajang PON Jabar 2016, dan terakhir mereka menyabet 1 medali emas, serta1 1 perak diajang PON Papua 2022.
Di ajang internasional, Lena dan Leni juga menorehkan prestasi pada gelaran Asian Games 2014 Incheon, Korea Selatan, dengan raihan dua medali perunggu.
Lena dan Leni juga berhasil meraih medali perak SEA Games 2017, 1 medali emas King's Cup 2016 di Thailand, dan Runner-up di The 35th King's cup 2022.
Terbaru, Lena kembali menyumbang dua keping mendali perunggu untuk Indonesia di ajang SEA Games 2023.
"Mudah-mudahan saya dan sodara saya bisa berprestasi lebih baik lagi. Kemaren di SEA Games 2023, kesulitan pasti ada ya, apa lagi pasangan baru apa lagi persiapanya cuman tiga bulan, Biasanya kan sama sodara saya, sekarang disandingkan dengan patner lain agak beda, karena adik saya kemarin ada dari Kemenpora terkait pembatasan 70 persen junior 30 persen, kemaren kuota cuman 7 orang jadi adik saya enggak ikut. Ya alhamdulillah ya, cuman kalau puas belum puas ya mudah mudahan ke depan lebih bagus lagi. Yang dapet medali emas kami kalahkan, cuman kami kalah poin. Rencana bulan Juli ada pertandingan King's Cup terus masuk pelatnas Senin tanggal 5 depan." tutur Lena, Kamis (1/6/2023).
"Kami siap tempur dan siap bertanding. Jika besok pun bertanding kami sudah siap, karena sudah dibekali semua untuk bermain," tambah Lena.
Semementara itu, Kapolres Indramayu, AKBP M Fahri Siregar dibuat kagum saat diajak Lena dan Leni melihat etalase mendali yang mereka dapat dari berbagai ajang kejuaraan.
"Ini banyak sekali medalinya," ujar Kapolres Indramayu saat melihat dua etalase besar yang penuh dengan mendali di rumah Lena-Leni di Desa Karangkerta, Kecamatan Tukdana, Kabupaten Indramayu.
Selain melihat mendali, AKBP M Fahri Siregar juga melihat foto-foto Lena dan Leni di berbagai kejuaraan.
Diketahui Lena dan Leni mulai terjun menggeluti cabang olahraga sepak takraw sejak tahun 2007. Keduanya kerap membawa pulang medali.
Kembar selisih 30 menit ini mengawali debut profesional mereka dalam olahraga sepak takraw pada tahun 2008.
Sayangnya kala itu dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) Kalimantan Timur, keduanya belum meraih keberhasilan.
Akan tetapi, kedua atlet kembar dari Indramayu ini terus berusaha, mereka rutin berlatih hingga akhirnya menjadi lawan yang ditakuti oleh kontingen lain.
"Dan kami doakan semoga keduanya selalu sukses untuk kedepannya," ujar Kapolres Indramayu, AKBP M Fahri Siregar.
Si Kembar Atlet Sepak Takraw Indonesia Asal Indramayu yang Menduni
Kamis, 1 Juni 2023 - 14:38 WIB
Baca Juga :