Daftar Top Skor SEA Games 2023: Duo Timnas Indonesia Kuasai Pencetak Gol Terbanyak

Ramadhan Sananta Top Skor SEA Games 2023 Kamboja
Ramadhan Sananta Top Skor SEA Games 2023 Kamboja (Foto : Dok. PSSI)

Antv – Timnas Indonesia U-22 berhasil mencatatkan sejarah usai mengamankan medali emas di ajang SEA Games 2023 Kamboja. Tim Garuda Nusantara menang atas Thailand dengan skor akhir 5-2. Daftar Top Skor pun dikuasai pemain Merah Putih, berikut lengkapnya!

Pertandingan yang berlangsung di Olympic Stadium, Phnom Penh, pada Selasa, 16 Mei 2023 malam WIB tersebut berakhir dengan skor 5-2 untuk Indonesia. Sempat unggul 2-0 lewat gol Ramadhan Sananta.

img_title
Ramadhan Sananta. (Foto: Dok. PSSI)

Namun di babak kedua, Thailand berhasil menyamakan kedudukan dan membawa pertandingan ke perpanjangan waktu. Keperkasaan Garuda Nusantara tercipta usai menambah tiga gol yang dilesakkan Irfan Jauhari Fajar Fathur Rahman dan gol penutup Beckham Putra.

Kemenangan tersebut mengakhiri puasa gelar medali emas Indonesia selama 32 tahun di ajang SEA Games. Terakhir kali menjadi juara yakni pada tahun 1991.

Yang lebih mencengangkan, skuad asuhan Indra Sjafri ini menyapu bersih enam pertandingan dengan kemenangan. Terlebih lagi Timnas Indonesia U-22 menjadi tim yang paling subur dengan menorehkan 21 gol dan hanya kebobolan 4 gol saja.

img_title
Fajar Fathur Rahman. (Foto: Dok. PSSI)