Piala Sudirman 2023: Kalahkan Jerman 4-1, Tim Bulutangkis Indonesia Raih Kemenangan Kedua

Jonatan Christie
Jonatan Christie (Foto : Dok. PBSI)

AntvTim Bulutangkis Indonesia terus melanjutkan tren positifnya di ajang Piala Sudirman 2023 Grup B dengan kembali menorehkan kemenangan saat menghadapi Jerman yang berlangsung di Suzhou Olympic Center pada Selasa, 16 Mei 2023. Tim Merah Putih menang dengan keunggulan 4-1.

Kemenangan pertama Indonesia diraih dari ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang berhasil meraih kemenangan dua gim langsung atas pasangan Jones Ralfy Jansen/Linda Efler dengan 21-19, 21-7.

 

img_title
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. (Foto: Dok. PBSI/Broto Happy)

 

Kemenangan kedua Indonesia disumbangkan oleh tunggal putra, Jonatan Christie usai menyudahi perlawanan sengit Fabian Roth dengan dua gim langsung. Sempat saling kejar-mengejar poin di gim pertama, Jojo berhasil menang dua gim langsung 21-18, 21-17.

Kemenangan ketiga dipersembahkan oleh tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung yang berhasil menyudahi perlawanan Yvonne Li. Gregoria berhasil menang mudah dalam dua gim langsung dengan perbedaan poin cukup jauh, 21-8, 21-14.

 

img_title
Gregoria Mariska Tunjung. (Foto: Dok. PBSI)

 

Namun sayang, Tim indonesia sempat menelan kekalahan dari pasangan ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin saat menghadapi Mark Lamsfuss/Marvin Seidel.

Leo/Daniel kalah di gim kedua dan ketiga setelah sempat memimpin 1 gim. Pertandingan berakhir dengan skor 21-18, 17-21, 19-21.

Meskipun begitu, Tim Bulutangkis Indonesia berhasil menyudahi perlawanan Jerman dengan skor 4-1 berkat kemenangan ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang menang dua gim langsung atas Stine Kuespert/Emma Moszczynski. Apri/Fadia memetik kemenangan 21-15, 25-23.

Kemenangan ini membuat Indonesia sudah mengantongi kemenangan kedua setelah di hari sebelumnya menuntaskan perlawanan Kanada dengan skor 5-0 langsung.