Piala Sudirman 2023: Ganda Putra Kevin/Marcus Tumbangkan Wakil Kanada 2 Gim Langsung

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Foto : PBSI)

Antv – Pasangan Ganda Putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil menuntaskan perlawanan ganda putra Kanada Lee/Lindema dalam dua gim langsung dalam pertandingan Grup B Piala Sudirman 2023 yang berlangsung di Suzhou Olympic Sports Centre pada Senin, 15 Mei 2023.

Sebelumnya, Indonesia berhasil mengantongi kemenangan 3-0 atas Kanada lewat kemenangan Ganda Campuran Adnan Maulana/Nita Violina Marwah, Anthony Ginting, dan Gregoria Mariska. Kini, laga dilanjutkan ke nomor ganda putra.

img_title
Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo. (Foto: PBSI)

The Minions tampil dengan menghadapi ganda putra Kevin Lee/Ty Alexander Lindeman. Kevin/Marcus tak menemui kesulitan dengan menang mulus dua gim langsung 21-16 dan 21-18.

Di gim pertama, Kevin/Marcus sukses capai interval 11-8. Ganda Kanada sempat beri perlawanan, tapi pengalaman Kevin/Marcus jadi pembeda. Mereka menang 21-16 dengan beberapa kali unggul lima sampai enam poin.

Gim kedua, Kevin Lee/Ty Alexander Lindeman bangkit dan unggul duluan 6-1. Kevin/Marcus enggan tertinggal lebih jauh dan mendekat 5-6. Mereka kemudian berbalik unggul 11-7.

Kevin/Marcus makin tidak terkejar. Mereka terus unggul 18-13 dan kemudian menang 21-18.