Cabor Renang Kembali Sumbang Medali, Kini dari Nomor 50 Meter Gaya Punggung

Angel Gabriel Yus
Angel Gabriel Yus (Foto : ANTVklik/Agus Susanto)

AntvKontingen Indonesia kembali menambah pundi-pundi raihan medali di ajang SEA Games 2023. Kali ini giliran cabor renang di nomor 50meter gaya punggung berhasil meraih medali 

Angel Gabriel Yus verhasil meraih medali perunggu usai finis ketiga dengan catatan waktu 01:03:71 detik.

img_title
Angel Gabriel Yus (kanan) raih medali perunggu. (Foto: ANTVklik/Agus Susanto)

Sementara perenang Indonesia lainnya, Flairene Candrea menempati peringkat kelima dengan catatan 01:04:63 detik.

Angel kalah cepat dari Teia Salvino dari Filipina yang meraih medali emas dengan catatan waktu 01:01:61 detik sekaligus menjadi rekor SEA Games dan Khoo dari Singapura di peringkat kedua dengan catatan 01:03:68 detik.

Sebelumnya, Indonesia beehasil meeaih medali di nomor estafet 4x100 meter gaya ganti putra, Indonesia meraih medali perunggu dengan catatan 03:41.92 detik. Tim Indonesia menurunkan kwartet Farrel Armandio Tangkas, Dwiky Raharjo Joe Aditya, Erick Ahmad Fathoni. 

Laporan langsung dari Kamboja reporter antvklik, Agus Susanto.