SEA Games 2023: Kontingen Karateka Indonesia Dicurangi Wasit, PB FORKI Layangkan Surat Protes

Kontingen Karate Putra di SEA Games 2023
Kontingen Karate Putra di SEA Games 2023 (Foto : PB FORKI)

Antv – Hal tidak menyenangkan terjadi pada karateka Indonesia di penyelenggaraan SEA Games 2023 Kamboja. Mereka mengalami kecurangan dari para wasit kala tampil di multievent terbesar di Asia Tenggara tersebut.

SEA Games 2023 secara resmi dibuka pada 5 Mei lalu. Khusus cabang karate sudah dimulai pelaksanaannya pada keesokan harinya, Sabtu, 6 Mei 2023. Sayangnya, sejumlah karateka Indonesia mengalami kejadian tidak mengenakkan. Mereka dicurangi oleh wasit yang memimpin pertandingan.

 

img_title
Kontingen Karate Putri di SEA Games 2023. (Foto: PB FORKI)

 

Hal itu dialami oleh para atlet Indonesia di nomor kata beregu putra, kata perorangan putra, dan nomor kumite beregu putri.

Manajer tim karate Indonesia Yusran Arief mengatakan indikasi kecurangan kepada atlet Indonesia sejatinya sudah mulai ia sadari sejak hari pertama karate dipertandingkan. Kala itu, kata beregu putra yang sejatinya punya kans merebut emas, namun gagal setelah Vietnam yang diputuskan sebagai pemenang.