Antv – Tim kebanggaan kota Bandung, Persib harus mengakhiri Liga 1 dengan menelan pil pahit. Setelah sempat memuncaki klasemen, Maung Bandung justru harus puas finis di peringkat ketiga klasemen akhir.
Persib Bandung mengakhiri musim Liga 1 2022/2023 dengan menelan dua kekalahan beruntun yang masing-masing dari Persita Tangerang dengan skor 4-0 disusul Persikabo 1973 dengan skor 1-4.
Terlebih lagi dalam dua laga tersebut Persib kebobolan total delapan gol. Kekalahan di pekan ke-34 diderita di kandang sendiri di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Sabtu, 15 April 2023 lalu.
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla menyesalkan situasi tersebut. Ia bereaksi dengan berpikir bagaimana caranya agar Persib tidak mengulangi hal yang sama di musim mendatang.