Indra Sjafri Segera Putuskan 20 Pemain SEA Games 2023 Usai Laga Uji Coba

Indra Sjafri dan Rizky Ridho
Indra Sjafri dan Rizky Ridho (Foto : PSSI)

Antv – Pelatih Timnas SEA Games 2023, Indra Sjafri menyebutkan bahwa penentuan 20 pemain untuk berlaga di SEA Games 2023 Kamboja bakal ditentukan usai pertandingan uji coba terakhir, kini beberapa nama sudah dikantongi.

Sepanjang pemusatan latihan, Timnas Indonesia U-22 dijadwalkan bakal melakukan empat laga uji coba. Dua diantaranya telah berlangsung menghadapi Bhayangkara FC yang berakhir dengan skor imbang 1-1 dan Timnas Lebanon U-22 dengan kekalahan 2-1.

 

img_title
Timnas SEA Games 2023 vs Lebanon U-22. (Foto: Instagram @antv_official)

 

Sementara dua pertandingan tersisa akan berlangsung pada 16 April 2023 dengan menghadapi Lebanon U-22 live di ANTV. Sementara satu laga lainnya dijadwalkan berlangsung 18 April namun untuk lawannya belum diketahui.

Dari hasil uji coba ini, Indra sebagai juru taktik, mengharapkan para pemainnya bisa memberikan penampilan terbaiknya. Sebab, ajang ini sekaligus sebagai tes sebelum penentuan 20 pemain inti.

Mengenai nama yang sudah dikantongi, Indra Sjafri mengungkap bahwa dirinya sudah memiliki beberapa nama untuk mengisi slot 20 pemain di SEA Games 2023 nanti.

"Ya alhamdulillah sudah ada (pemain yang memenuhi kriteria tersebut)," kata Indra Sjafri.

"Tapi nanti tentu akan kami putuskan di tanggal 18 April, setelah pertandingan uji coba kita yang terakhir," sambungnya.

Seraya menentukan para pemain, Indra juga terus memperbaiki kelemahan para pemainnya. Seperti diketahui dari evaluasi melawan Lebanon pada Jumat, 14 April 2023., masalah fokus dan mental menjadi persoalan para pemain terutama di menit-menit akhir.

"Tentu kami akan evaluasi karena kami ingin memastikan, seperti yang saya sampaikan di awal kemarin kami ingin memastikan pemain-pemain yang ada di TC ini bisa menjadi bagian tim untuk kami bawa 20 orang," tegas Indra.

Laga kedua Timnas SEA Games 2023 vs Timnas Lebanon U-22 akan kembali berlangsung di ANTV pada Minggu, 16 April 2023 mulai pukul 20.00 WIB. ANTVLovers juga menyaksikan pertandingan ini melalui live streaming YouTube ANTV OFFIcial dan Link berikut!