Bagas/Fikri Gagal ke Semifinal Kalah dari Ganda Putra Malaysia

Bagas/Fikri Gagal  ke Semifinal Kalah dari Ganda Putra Malaysia
Bagas/Fikri Gagal ke Semifinal Kalah dari Ganda Putra Malaysia (Foto : Sources:twitterpbsi)

Antv – Ganda Putra Indonesia Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri gagal melaju ke semifinal Swiss Open 2023 setelah kalah dari ganda putra Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi 21-16,12-21 dan 19-21

Perempatfinal Swiss Open 2023 dinomor ganda putra antara Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dari Indonesia melawan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi dari Malaysia berlangsung di St. Jacobshalle, Basel Swiss Sabtu (25/3/2023) dini hari WIB. Bagas/Fikri yang merupakan unggulan ke 7 turnamen ini berhadapan dengan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi unggulan ke 3 berlangsung 3 game.

Game pertama kedua pasangan bermain saling kejar angka dan pada interval game pertama ini ganda putra Indonesia tertinggal 10-11. Bagas/Fikri kemudian perlahan mulai bisa menyamakan kedudukan 15-15 dan setelah itu dominasi ganda putra Indonesia di game pertama tidak tertahan dan bisa menyelesaikan game pertama dengan 21-16.

Anti klimaks terjadi di game kedua, dimana pasangan ganda putra Indonesia peringkat 11 dunia ini tidak bisa mengembangkan perminannya dan kerap melakukan kesalahan sehingga membuat pasangan ganda putra Malaysia bisa meninggalkan ganda putra Indonesia dalam perolehan angka. Interval game kedua kedudukan 11-7untuk keunggulan pasanga Malaysia, dan selepas interval Ong Yew Sin/Teo Ee Yi makin mendominasi dan bisa menyelesaikan game kedua dengan 21-12 dan memaksa pertandingan dengan rubber game.

 

img_title
Bagas/Fikri Kalah Rubber Game dari Pasangan Malaysia 21-16,12-21,19-21. (Foto: sources:igpbsi)

 

Game ketiga yang merupakan game penentuan, kedua pasangan terlihat ingin mengalahkan dan terjadi saling kejar angka yang membuat pertandingan semakin menarik. Setelah kedudukan 5-5 pasangan Malaysia mulai meninggalkan perolehan angka pasangan Indonesia dan interval game ketiga kedudukan 11-7 untuk keunggulan ganda putra Malaysia.

Setelah berpindah tempat Bagas/Fikri mulai menemukan kembali ritme permainan dan menyemakan kedudukan menjadi 11-11. Kedudukan kemudian berubah saat pasangan Indonesia unggul 14-12 atas pasangan Malaysia namun setelah serve yang gagal dan smash yang menyangkut di net membuat kedudukan kembali imbang 14-14 dan kemudian unggul 17-15. Pasangan Malaysia bangkit dan mulai menyusul perolehan angka pasangan Indonesia dengan menyamakan kedudukan 19-19 sebelum akhirya menutup game ketiga dengan 21-19.

Hasil ini membuat ganda putra Indonesia Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri terhenti langkahnya di kejuaraan BWF World Tour Super 300 dan merelakan tempat di semifinal untuk pasangan ganda putra Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi