Selain itu, Erick juga sempat menjabat sebagai Presiden Asosiasi Bola Basket Asia Tenggara atau SEABA pada tahun 2014-2019 atau selama tiga periode.
Erick juga pernah menjabat sebagai Komite Olimpiade Indonesia atau KOI pada tahun 2015-2019. Pada masa pimpinannya tersebut, Erick Thohir membawa Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games 2018.
Erick pun melebarkan sayapnya ke sepak bola ketika membeli saham klub raksasa asal Italia, Inter Milan dan klub MLS, DC United. Namun saham kedua klub ternama tersebut dijual, Inter Milan pada 2016 dan DC United pada tahun 2018.
Ia kini masih memiliki mayoritas saham klub Liga Inggris, Oxford United bersama Anindya Bakrie. Di Liga Indonesia, Erick juga mempunyai saham Persis Solo dengan menggandeng putra Jokowi, Kaesang Pangarep.