"Kami senang bisa menyambut Mykhailo ke Chelsea. Dia adalah talenta luar biasa yang bisa menjadi tambahan kekuatan saat ini dan masa depan. Dia akan menambah kedalaman skuat di lini serang kami, dia akan mendapatkan sambutan hangat di London," ujar Boehly.
Mudryk bergabung ke akademi Shakhtar Donetsk pada tahun 2016 dan melakoni debut di tim senior pada musim 2021/2022 dengan mencetak dua gol dan menyumbangkan tujuh assist dalam 11 pertandingan liga Ukraina.
Performanya di Shakhtar membuat dia dipanggil timnas senior Ukraina tahun lalu. Sejak itu Mudryk telah tampil delapan kali untuk negaranya.
Sebelumnya, Mykhailo Mudryk sempat menjadi incaran Arsenal sejak musim panas 2022 kemari. Namun Asa Arsenal untuk mendatangkan jasa Mykhaylo Mudryk dipastikan buyar. Chelsea berhasil mengamankan jasa sang winger dari Shakhtar Donetsk.