Kunci keberhasilan Newcastle adalah menumpuk sampai sepuluh pemain di dalam kotak penalti ketika para penyerang sayap Arsenal melakukan penetrasi. Cara ini mampu menutup rapat-rapat kreasi peluang tuan rumah.
Jadi walaupun Arsenal mampu menciptakan lebih dari sepuluh tembakan, kebanyakan dari tembakan tersebut hanya melenceng atau diblok oleh para penggawa The Magpies.
Arsenal sendiri nyaris tidak memiliki solusi untuk membongkar pertahanan Newcastle. Bahkan sampai menit ke-76, Mikel Arteta hanya mengganti Bek White dengan Takehiro Tomiyasu.
Peluang terbesar Arsenal datang di menit ke-88. Tepat di depan mulut gawang, Eddie Nketiah coba menjebol gawang Newcastle. Namun, Pope bereaksi cepat dengan kakinya untuk menggagalkan peluang tersebut.
Newcastle juga punya peluang terbaik di menit ke-90+1. Sayangnya, para pemain Newcastle seolah tidak berani menuntaskan peluang tersebut dan membuat pertahanan Arsenal reorganisasi lagi untuk meredam serangan.
Susunan Pemain