Acara tersebut pun dikabarkan bakal digelar dengan mewah. Dalam acara perkenalan ini, tidak saja dihadiri suporter atau manajemen klub, tetapi juga sejumlah tokoh penting negara.
Al Nassr pun mengklaim akan menggelar perkenalan mewah untuk Ronaldo, seperti yang dilakukan Real Madrid.
Sebanyak 30 ribu suporter diprediksi hadir dalam acara ini. Tidak hanya bakal memberikan pidato perkenalan, Ronaldo juga akan melakukan sesi latihan singkat bersama skuad Al Nassr untuk pertama kalinya.
Seperti diketahui, transfer Ronaldo ke Al Nassr menjadi sorotan dunia. Pasalnya, pemain berjuluk CR7 tersebut dikontrak Al Nassr hingga 2025 mendatang dengan nilai gaji fantastis yang mencapai Rp2 triliun permusim.
Baca Juga :