Kalau Goat Memang Beda! Lionel Messi Menyihir Bek Terbaik di Piala Dunia 2022 Josko Gvardiol

Lionel Messi berduel melawan Josko Gvardiol
Lionel Messi berduel melawan Josko Gvardiol (Foto : Twitter @Kharlerh)

Begitu tiba di kotak penalti, Messi mengelabui Gvardiol. Ia membawa bola sampai ke ujung garis. Di saat semua mengira bola akan keluar, Messi melepas cutback.

Umpan tersebut langsung disambar dengan mudah oleh Julian Alvarez. Lewat sekali sentuhan, Alvarez memaksa kiper Dominik Livakovic memungut bola dari gawangnya untuk kali ketiga. Argentina unggul telak 3-0.

Tak hanya itu saja, Peter Drury, seorang komentator sepak bola yang terkenal dengan rangkaian katanya juga sampai terpana dengan perbuatan Messi kepada Gvardiol.

Dalam momen tersebut, ia menyebut Gvardiol sebagai salah satu bek terbaik di turnamen ini. Hanya saja, status tersebut tidak cukup untuk menghentikan Si Alien.

“Gvardiol adalah salah satu bek terbaik di turnamen ini. Tapi di momen ketika dia bertemu dengan Magic Man….well, dia tahu siapa bosnya.” kata Drury.