Artinya, Indonesia bisa saja mencalonkan sebagai penyelenggara Piala Dunia untuk edisi 2046, 2050, dan seterusnya.
"Jadi, uangnya ada kok sebenarnya, asal jangan dikorupsi. Jadi, apa bila pada 2040 Indonesia mengikuti bidding Piala Dunia, bukan tidak mungkin," tutur Erick Thohir.
Selain kesiapan ekonomi dan infrastruktur, Erick Thohir juga mewajibkan Timnas Indonesia untuk bisa bersaing di pentas internasional sebelum maju sebagai tuan rumah Piala Dunia.
"Tapi, yang paling krusial sekarang adalah Timnas Indonesia. Kami juga tidak mau menjadi tuan rumah tapi kalah sampai 0-7 dalam pertandingan pertama," tutur Erick Thohir.
Erick Thohir lalu menyinggung konsistensi Jepang dan Korea Selatan, tuan rumah bersama Piala Dunia 2002, pada turnamen antarnegara paling bergengsi tersebut.
Jepang dan Korea Selatan berhasil membanggakan Asia dengan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Menurut Erick Thohir, kedua negara membutuhkan pembinaan selama puluhan tahun yang berkelanjutan untuk sukses.