Antv – Belanda meraih kemenangan meyakinkan saat berhadapan dengan Amerika Serikat dalam matchday babak 16 besar Piala Dunia 2022 yang berlangsung pada Sabtu, 03 Desember 2022 malam WIB. De Oranje menang dengan skor 3-1.
Hasil pertandingan ini membuat Belanda melaju ke babak 8 besar. Sedangkan Amerika Serikat harus angkat koper dari ajang Piala Dunia 2022.
Jalannya Pertandingan
Sejak babak pertama dimulai, Amerika Serikat mencoba mengambil inisiatif serangan dengan menekan pertahanan Belanda. Pada menit ketiga Amerika Bahkan sempat mengancam.
Christian Pulisic berhasil berhadapan dengan kiper Andries Noppert. Namun penampilan gemilang Noppert mampu mementahkan tendangan Pulisic.
Tak mau terus ditekan, Belanda mulai menemukan ritme permainan mereka dengan menekan Amerika serikat. Hasilnya mereka berhasil membuka keunggulan pada menit ke-10.
Berawal dari umpan silang dari Denzel Dumfries, Memphis Depay dengan mudah melepaskan tendangan ke pojok kanan gawang AS yang dikawal Matt Turner.
Amerika mencoba membalas. Pada menit ke-43, peluang emas diperoleh melalui tendangan Timothy Weah dari luar kotak penalti. Namun berhasil di blok Noppert.
Tim asuhan Luis Van Gaal ini bahkan mampu menambah keunggulan pada masa injury time. Tepatnya pada menit ke-45+1, lagi-lagi umpan tarik Dumfries dari sisi kanan mampu dimanfaatkan Daley Blind untuk mencetak gol.
Di sisa waktu yang ada kedua tim tak mampu menciptakan gol lagi. Keunggulan 2-0 untuk De Oranje bertahan hingga akhir babak pertama.
Memasuki babak kedua, Belanda tak mengendurkan serangan. Pada menit ke-50, De Oranje hampir menambah keunggulan setelah Walker Zimmerman hampir melakukan gol bunuh diri. Namun kiper AS mampu menyelamatkan bola tersebut.
Tak mau terus ditekan, Amerika mencoba bermain lebih menyerang. Hasilnya gol yang ditunggu-tunggu pun tercipta pada menit ke-76.
Berawal dari umpan Christian Pulisic, Haji Wright melepaskan tendangan tidak sempurna yang justru melambung ke sisi belakang Wright dan bersarang ke pojok kanan gawang Belanda.
Tak tinggal diam, Belanda kembali memperkuat serangan mereka demi mencari gol untuk memperlebar jarak kembali.
Hasilnya pada menit ke-81, Denzel Dumfries sukses mencatatkan namanya di papan skor. Sekaligus membawa belanda meraih kemenangan dengan skor 3-1 dan mengamankan tiket perempat final Piala Dunia 2022.
Susunan Pemain
Timnas Belanda: Andries Noppert; Jurrien Timber, Virgil van Dijk, Nathan Ake; Denzel Dumfries, Marten De Roon (Steven Bergwijn, 46'), Frenkie De Jong, Daley Blind; Davy Klaassen (Teun Koopmeiners, 46'); Cody Gakpo, Memphis Depay (Xavi Simons, 82').
Timnas Amerika Serikat: Matt Turner; Sergino Dest (DeAndre Yedlin, 76'), Walker Zimmerman, Tim Ream, Antonee Robinson; Weston McKennie (Haji Wright, 67'), Tyler Adams, Yunus Musah; Timothy Weah (Brenden Aaronson, 67'), Jesus Ferreira (Giovanni Reyna, 46'), Christian Pulisic.