Martino mengakui bahwa ia cukup kaget Argentina kalah di pertandingan pertama. Namun itu tidak berarti timnya akan menganggap sebelah mata tim besutan Lionel Scaloni tersebut.
"Kami akan menghadapi tim yang sangat kuat. Ketika kami pertama kali melihat Argentina satu grup dengan kami, jujur kami tidak menyangka situasi seperti ini bisa terjadi," sambung Martino.
"Pertandingan ini bakal jadi pertandingan yang sangat penting bagi kami. Kami baru mengoleksi satu poin saja dan kami harus menang agar bisa menjaga kans kami lolos ke babak berikutnya."
Meksiko harus meraih kemenangan melawan Argentina. Karena di laga terakhir nanti mereka akan kembali menghadapi tim kuat.
Mereka akan berhadapan dengan wakil Eropa, Polandia yang diperkuat salah satu striker terbaik dunia saat ini, Robert Lewandowski.
Lebih lanjut, Martino menyadari bahwa Argentina bakal menjadi lawan yang tangguh bagi timnya. Namun ia meminta pasukan Los Aztecas bisa memetik kemenangan di laga ini.