Setelah itu, Verona dan Juventus beberapa kali melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, namun tidak ada gol yang tercipta hingga istirahat tuurn minum.
Pada menit ke-47, Verona mendapatkan peluang melalui Pawel Dawidowicz memanfaatkan bola di dekat gawang tapi arah bola masih melenceng dari target.
Pada menit ke-60, Juventus akhirnya mampu mengakhiri kebuntuan. Adalah Moise Kean yang mencatatkan namanya di papan skor usai menerima umpan dari Rabiot. Juventus memimpin 1-0.
Tim ruan rumah berupaya keras menekan Juventus untuk mencari gol balasan. Pada menit ke-75, Danilo melakukan handball di kotak penalti, namun wasit Marco Di Bello tak menyatakan itu pelanggaran setelah ditinjau oleh VAR.
Verona kembali berpeluang mendapatkan penaltis setelah Leonardo Bonucci dianggap mengangkat kaki terlalu tinggi saat berduel 50:50 dengan Simone Verdi. Setelah melihat ulang dari monitor VAR, wasit mengubah keputusan. Verona tak jadi mendapatkan hadiah penalti.
Pada masa injury time, Juventus harus bermain dengan 10 orang setelah Alex Sandro diganjar kartu merah. Namun, situasi itu tak mengubah kemenangan Juventus 1-0 atas Verona.